TIPS DAN CARA MERAWAT CCTV



Banyak sekali masyarakat yang belum paham caram merawat cctv itu seperti apa, karna banyak yang beranggapan merawatnya itu sangat ribet, makan banyak waktu dan hanya tau pake saja tanpa tau merawatnya, Berikut adalah cara merawat CCTV dengan benar :

1. Jagalah selalu kebersihan kamera CCTV
Dimulai dari lensa kamera CCTV , Housing , drive unit , DVR, monitor dan segala hal yang berhubungan dengan CCTV jangan sampai kotor penuh debu. Karena jika ada debu atau kotoron dapat menjadi penghambat utama yang menyebabkan kinerja sistem CCTV menjadi tidak sempurna misalnya gambar kamera CCTV menjadi buram dan bahkan cepat membuat kerusakan.

2. Periksa Pengaturan CCTV
Aturlah mode kamera sesuai keinginan anda. Mode yang di atur antara lain adalah
-Mode rekaman kamera
-Masa jangka waktu penyimpanan hasil rekaman
-Kualitas hasil rekaman, karena akan mempengaruhi kinerja kamera.

3. Backup hasil rekaman CCTV
Jika kapasitas kamera CCTV Anda sudah penuh, sebaiknya cadangkan atau backup hasil rekaman CCTV tersebut, pilihlah yang menurut Anda masih penting untuk disimpan dan hapus yang sudah tidak penting.

4. Periksa Komponen CCTV secara berkala
Perawatan komponen yang dimaksud adalah kamera cctv sendiri, DVR, kabel serta konektor. Periksa konektor dan kabel masih menacap bagus pada DVR dan di pastikan tidak putus. Periksa posisi kamera agar posisinya tidak berubah dan sesuai dengan yang anda inginkan.

Jika cara merawat CCTV di atas sudah Anda lakukan, maka kemungkinan besar kamera CCTV yang Anda miliki akan tetap awet dan tidak mudah rusak, sekian tips cara merawat Kamera CCTV ini semoga berguna bagi Anda.


#cctv #keamanan #security #indonesia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa itu P2P Pada CCTV?

FUNGSI DNR (3D Digital Noise Reduction) PADA CCTV

PERBEDAAN CCTV DAN WEBCAM