Memory Harddisk DVR Cepat Penuh, Apa Penyebabnya?


Kapasitas harddisk DVR lumayan besar, hingga mencapai 1 TB (Tera Byte), tapi kenapa memory harddisk tiba-tiba cepat penuh? Apa yang salah? Daripada kamu menerka-nerka, lebih baik simak yuk kenapa ya memory harddisk DVR bisa cepat penuh?
1.      Gambar Gelap/ Terang
Gelap atau terangnya gambar bisa menjadi salah satu hal yang bisa menyebabkan kapasitas harddisk DVR kamu cepat penuh. Cahaya yang terang membuat sebuah objek menjadi kaya akan warna dan hal ini lah yang menyebabkan ukuran rekaman CCTV membengkak.
Cara mengantisipasinya mudah banget kok! Kamu tinggal mengubah setting gambar pada CCTV kamu menjadi modus hitam-putih (grayscale), karena modus ini lebih irit dalam hal konsumsi memori penyimpanan harddisk.
2.      Resolusi Lensa
Mungkin sebagian orang mengerti tentang resolusi lensa. Resolusi lensa biasanya pada IP camera ditentukan dalam jumlah pixel, sementara pada CCTV analog, ditentukan pada satuan tvl (television lines). Lantas, kenapa resolusi lensa berpengaruh terhadap kapasitas DVR?
Pada resolusi yang tinggi akan menghasilkan gambar yang jauh lebih detail dibandingkan dengan kamera dengan resolusi yang lebih rendah. Resolusi yang dihasilkan ini ternyata berbanding lurus dengan besaran file yang dihasilkan. Semakin detail suatu gambar, maka ukuran file nya akan semakin besar. Jika kamu menginginkan lebih hemat harddisk, kamu bisa menggunakan kamera dengan resolusi yang lebih rendah, namun konsekuensinya tentu gambar pada CCTV kamu tidak akan memiliki kualitas sebaik kamera beresolusi tinggi.
3.      Frekuensi Pantauan Area
Nah untuk penyebab ini, biasanya paling tidak disadari oleh pengguna kamera CCTV. Pada penggunaan kamera CCTV yang sibuk dengan aktivitas, seperti minimarket contohnya, maka recording dapat berlangsung terus menerus sampai diruangan tersebut tidak ada lagi aktivitas yang terjadi. Hal ini terjadi karena DVR/ NVR biasanya akan otomatis merekam gambar yang ditangkap oleh CCTV ketika mendeteksi adanya gerakan yang tertangkap. Bila tidak ada gerakan maka CCTV akan menunggu hingga pada waktu tertentu, dan akan menghentikan recordingnya.

Oleh karena itu, jika area yang kamu psangkan dengan CCTV termasuk area yang ramai, otomatis CCTV kamu akan terus merekam dan menyebabkan kapasitas memori harddisk menjadi membengkak.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Apa itu P2P Pada CCTV?

FUNGSI DNR (3D Digital Noise Reduction) PADA CCTV

PERBEDAAN CCTV DAN WEBCAM